Jumat, 05 Mei 2017

MENGAPA ORANG BERPACARAN



Mengapa Orang Berpacaran
             
          Dalam melakukan hal itu pastilah ada alasan  mengapa melakukan hal itu, begitu pula dengan pacaran. Ada beberapa motifasi pacaran, diantaranya :
1.       Pengakuan atas jati diri, dari motivasi ini banyak para remaja mencoba untuk membuktikan bahwa mereka sudah dewasa, seperti yang terjadi akhir-akhir ini, mereka akan bangga bila sudah punya pacar. Dengan mempunyai pacar berarti sudah dewasa.
2.       Keinginan untuk mendapatkan kesenangan. Dari sekian para remaja, mereka cenderung mendapatkan kesenangan. Misalnya kesenangan untuk berduaan, berdekatan dan aktifitas lainnya.
3.       Keinginan untuk memotivasi belajar. Dari fakta yang ada banyak para remaja mengatakan bahwa mereka ingin punya pacar supaya semangat dalam belajar. Namun semua itu nonserse? Tidak ada artinya malah sebaliknya, konsentrasi belajar terganggu.
4.       Keinginan untuk berbagi suka dan duka. Alasan ini sungguh indah untuk didengarkan sungguh bahagianya jika mendapatkan teman suka duka, tapi perlu diketahui dengan pacaran tidak memungkinkan adanya teman dalam suka aja.
5.       Keinginan untuk menyatukan visi dan misi. Alasan ini biasanya dilontarkan oleh pemuda-pemudi yang berpendidikan tinggi misalnya mahasiswa. Mereka akan mengatakan bahwa masa pacaran adalah untuk menyatukan visi dan misi dari masing-masing pasangan.
Dari kelima motivasi tersebut sungguhlah ideal apabila itu bisa dilaksanakantanpa adanya campur tangan nafsu syahwat. Namun semua itu mustahil, sebab smua didasari cinta yang tidak dirahmati Allah karena dilakukan sebelum menikah.
Firman Allah SWT Q.S. Yusuf ayat 53:
Artinya : “Dan aku tidak akan membebaskan diriku dan kesalahan, karena sesungguhnya nafsu syahwat itu menorong manusia kepada kejahatan, kecuali nafsu yang diberikan oleh Tuhanku. Sesungguhnya Tuhanku Maha Pengampun Lagi Maha Penyayang.”
                Dalam hal ini, keluarga terutama orang tua memiliki peran penting untuk putra-putrinya agar jangan trgiur dan terjerumus dalam pergaulan yang mengarah pada kemudharatan.
                Dari uraian di atas, telah jelah bahwa ditinjau dari kaca mata Islam, pacaran tidak mempunyai manfaat atau dampak nilai positif, karena pada kenyataannya pacaran adalah merugikan. Dari adanya aktifitas pacaran tersebut, terdapat beberapa akibat negative dari pacaran, antara lain :
1.       Membuang waktu
Secara tidak sengaja dalam melakukan aktifitas pacaran, kita telah kehilangan waktu, yang semula belum punya pacar, malam minggu dihabiskan untuk belajar, namun setelah punya pacar mempunyai jadwal rutin untuk wakuncar.
2.       Meningkatkan perilaku yang menyimpang
Dengan pacaran, banyak perilaku yang menyimpang baik secara Islam maupun normatik. Banyak para remaja sudah tidak malu-malu untuk berpelukan di depan umum, missal di mobil, di taman, dll.
3.       Peningkatan angka kriminalitas
Dalam media-media baik cetak maupun elektronik banyak yang menyajikan beberapa tindak criminal, misalnya: pemerkosaan, pembunauhan, aborsi. Aborsi, dari pemelitian yang dilakukan oleh Dirjen Kesehatan MAsyarakat yang menyatakan bahwa 2,3 juta wanita melakukan aborsi dan 15-20% dari jumlah tersebut adalah dilakukan diluar nikah (Makalah Permata 2005, Beratnya Pelanggaran Ham laki-laki dan perempuan, 2005:116)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar